Soal HOTS Penilaian Harian Tema 2 Selalu Berhemat Energi Kelas 4 Sub Tema 2 Lengkap dengan Kunci Jawaban
Contoh Soal Hots Kelas 4 Penilaian Harian Lengkap dengan Kunci Jawaban
Ruangbelajarlc - Sekarang ini, Setiap sekolah dasar SD maupun MI sudah menggunakan kurikulum yang terpadu dengan tema pembelajaran . Penilaian yang dilakukan dalam mengukur kemampuan siswa tentu berdasarkan ukuran pengetahuan siswa.
Soal ulangan harian pada Tema 2 berkaitan dengan Selalu Berhemat Energi untuk jenjang Kelas 4 tingkat SD/MI diharapkan dapat menambah pengetahuan dan kemampuan berfikir siswa.
Siswa lebih serius dalam melakukan pembelajaran disekolah. Selain itu, kurikulum yang telah terpadu dengan perkembangan siswa dan juga fasilitas yang memadai pada sekolah tentu akan menambah nilai lebih bagi siswa sendiri.
Bakat yang dimiliki oleh siswa akan terasah dan semakin berkembang. Mengingat kurikulum sekarang menuntut untuk siswa memiliki keterampilan berfikir kritis dan analitis sehingga akan ada banyak pengetahuan yang dimiliki nantinya.
Melalui latihan belajar pada soal yang berbasis soal HOTS (High Order Thinking Skill) sebagai dasar untuk melatih siswa lebih giat dan terampil serta mengasah kemampuan siswa yang dimilikinya.
Nah, untuk artikel kali akan kami berikan contoh soal tingkat SD/MI Kelas IV mata pelajaran Bahasa Indonesia, PPKn, IPS, IPA dan SBdP yang sudah dilengkapi dengan kunci jawaban beserta penjelasannya.
Kompetensi Dasar
Kompetensi Dasar Tema 2 "Selalu Berhemat Energi" Bahasa indonesia
3.1 Mencermati gagasan pokok dan gagasan pendukung yang diperoleh dari teks lisan, tulis, atau visual.
4.1 Menata informasi yang didapat dari teks berdasarkan keterbubungan antargagasan ke dalam kerangka tulisan.
3.2 Mencermati keterhubungan yang didapat dari teks lisan, tulis, atau visual.
4.2 Menyajikan hasil pengamatan tentang keterhubungan antara gagasan ke dalam tulisan.
3.4 Membandingkan teks petunjuk penggunaan dua alat yang sama dan berbeda.
4.4 Menyajikan petunjuk penggunaan alat dalam bentuk teks tulis dan visual menggunakan kosakata dan kalimat efektif
Kompetensi Dasar Tema 2 "Selalu Berhemat Energi" PPKn
1.2 Menghargai kewajiban dan hak warga masyarakat dalam kehidupan sehari-hari dalam menjalankan agama.
2.2 Menunjukkan sikap disiplin dalam memnuhi kewajiban dan hak sebagai masyarakat sebagai wujud cinta tanah air.
3.2 Mengidentifikasi pelaksanaan kewajiban dan hak sebagai warga masyarakat dalam kehidupan sehari-hari.
4.2 Menyajikan hasil identifikasi pelaksanaan kewajiban dan hak sebagai masyarakat dalam kehidupan sehari-hari.
Kompetensi Dasar Tema 2 "Selalu Berhemat Energi" IPA
3.5 Mengidentifikasi berbagai sumber energi perubahan bentuk energi, dan sumber energi alternatif (angin, tanah, air, matahari, panas, bumi, bahan bakar organik, dan nuklir)
4.5 Menyajikan laporan hasil pengamatan dan penelusuran informasi tentang berbagai perubahan bentuk energi.
Kompetensi Dasar Tema 2 "Selalu Berhemat Energi" IPS
3.1 Mengidentifikasi karakteristik ruang dan pemanfaatan sumber daya alam untuk kesejahteraaan masyarakat dari tingkat kota/kabupaten sampai provinsi.
Kompetensi Dasar Tema 2 "Selalu Berhemat Energi" SBdP
3.2 Memahami tanda tempo dan tinggi rendah nada.
4.2 Menampilkan tempo lambat, sedang dan cepat melalui lagi.
Contoh Soal Hots Ulangan Harian
Pilihlah jawaban yang benar antara a, b, c, atau d pada soal berikut ini!
Bacalah petunjuk berikut!
1. Lipat lagi lipatan kertas menjadi dua bagian sama besar
2. Balik kertas dan lipat bagian lainnya hingga seluruh bagian kertas terlipat.
3. Lipat bagian ujung kertas.
4. Lem sisi kertas yang saling berhadapan
1. Urutan petunjuk pembuatan kipas kertas tersebut yang tepat adalah ..
a. 1,2,4,3
b. 2,1,3,4
c. 3,2,1,4
d. 4,1,3,2
jawaban : C
2. Cara aman dalam menggunakan listrik adalah ..
a. kita boleh bermain layangan di dekat kabel listrik
b. kita tidak boleh memanjat tiang listrik karena terlalu tinggi
c. kita tidak boleh menggunakan peralatan elektronik dengan tanah basah
d. kita boleh menyalakan radio di dekat kolam renang
jawaban : C
3. Ranting pohon yang mengenai kabel listrik harus dipotong agar ..
a. tidak mengganggu jaringan listrik
b. pohon tidak bertambah lagi
c. pohon tidak menimpa rumah di dekatnya
d. pembayaran listrik tidak bertambah
jawaban : A
4. Bahasa yang digunakan dalam poster adalah ..
a. menggunakan bahasa baku
b. menggunakan istilah asing
c. singkat, padat dan jelas
d. keluar dari tema yang ditentukan
jawaban : C
5. Agar orang lain tertarik membaca, poster harus dibuat ..
a. semenarik mungkin
b. menggunakan kertas yang sangat besar
c. samahal mungkin
d. dalam jumlah besar
jawaban : A
6. Agar tujuan dari poster dapat tercapai, kita dapat melakukan ..
a. pawai
b. kampanye
c. pentas
d. rapat
jawaban : B
7. Pada radio terjadi perubahan bentuk energi listrik ke energi ..
a. energi bunyi
b. energi gerak
c. energi panas
d. energi magnet
jawaban : A
8. Salah satu contoh perubahan bentuk energi listrik menjadi energi gerak terdapat pada alat ..
a. lampu
b. setrika
c. blender
d. kulkas
jawaban : C
9. Perubahan energi menjadi energi gerak, tejadi pada peristiwa ..
a. ibu menjemur ikan pada siang hari
b. Doni bermain layangan di lapangan
c. Dea menyalakan kipas angin ketika cuaca panas
d. ayah membakar ikan untuk makan malam
jawaban : B
10. Perubahan energi listrik menjadi energi panas terdapat pada kelompok alat berikut, yaitu ..
a. lampu, pengering rambut, telepon
b. telepon, setrika, radio
c. microware, setrika, radio
d. setrika, microware, pengering rambut
jawaban : D
11. Sel surya dapat mengubah energi matahari menjadi ..
a. energi panas
b. energi bunyi
c. energi listrik
d. energi gerak
jawaban : C
12. Alat yang memiliki perubahan energi yang sama dengan telepon adalah ..
a. lampu
b. microwave
c. headset
d. solder
jawaban : C
13. Salah satu cara untuk menghemat kertas, antara lain ..
a. sering mengganti kertas ketika menulis
b. tidak mau mengganggu kertas sama sekali
c. menggunakan kertas bekas untuk membungkus sesuatu
d. menggunakan kertas kosong untuk membuat pesawat
jawaban : C
14. Dengan menghemat kertas maka kita ikut menghemat penggunaan ..
a. kayu
b. daun
c. air
d. sinar matahari
jawaban : A
15. Contoh penghematan energi terdapat pada peristiwa ..
a. Nita sering mengganti kertas ketika mengerjakan tugas
b. Ardi membiarkan keran air menyala selama berjam-jam
c. Indah mematikan televisi ketika sudah tidak ditonton lagi
d. Banu menyalakan lampu di siang hari
jawaban : B
16. Berikut ini cara menghemat bahan bakar, kecuali ..
a. berjalan kaki
b. bersepeda
c. menggunakan kendaraan umum
d. menggunakan kendaraan pribadi
jawaban : D
17. Menghemat energi merupakan kewajiban ..
a. murid sekolah
b. anak-anak
c. orang tua
d. setiap orang
jawaban : D
18. Sumber daya alam berikut ini jumlahnya berlimpah di Indonesia kecuali ..
a. temulawak
b. kencur
c. marmer
d. kunyit
jawaban : C
19. Salah satu kegunaan kunyit adalah sebagai pewarna alam untuk warna ..
a. merah
b. biru
c. hijau
d. kuning
jawaban : D
20. Berikut ini yang tidak termasuk manfaat kunyit adalah ...
a. sebagai penghilang haus
b. sebagai obat tradisional
c. sebagai pewarna alami
d. sebagai bumbu masakan
jawaban : A
21. Barang tambang yang dapat digunakan sebagai bahan bakar kereta api adalah ..
a. batu marmer
b. batu bara
c. avtur
d. minyak bumi
jawaban : B
22. Batu bara tergolong dalam batuan ..
a. sedimen
b. apung
c. beku
d. metamorf
jawaban : A
23. Berikut ini yang termasuk dalam tempo cepat adalah ...
a. allegro
b. andante
c. mederato
d. largo
jawaban : A
24. Pada nada do re mi fa, nada yang rendah adalah ..
a. do
b. re
c. mi
d. fa
jawaban : A
25. Lagu "Aku Anak Indonesia" memiliki birama..
a. 1/4
b. 2/4
c. 3/4
d. 4/4
jawaban : D