Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Ulangan Harian Teks Diskusi Kelas 9

 

ulangan harian teks diskusi kelas 9


Soal Latihan Ulangan Harian 

Bahasa Indonesia Kelas 9 Teks Diskusi

Ruangbelajarlc – Ketika mendapati materi tentang teks diskusi tentu ada tugas-tugas yang diberikan oleh guru. Soal-soal yang diberikan tentu berbagai macam. 

Dari soal penugasan mandiri maupun tugas kelompok yang didalamnya terdapat soal pilihan ganda dan soal esay atau soal uraian. Ada juga soal yang diberikan langsung melalui interview dengan waktu yang telah ditentukan.

Dari penugasan yang diberikan oleh guru, tetapi kita tidak dapat mengerjakannya tentu akan menjadi masalah besar dalam hasil akhir semester.

Untuk itu, sebagai bahan mengasah kemampuan sekaligus melatih diri untuk terbiasa mengerjakan soal-soal pada saat ujian semester berlangsung, maka di bawah ini akan kami sediakan contoh soal uraian materi tentang teks diskusi untuk kelas IX. Cara diskusi yang baik dan efektif adalah dengan cara menerapkan apa yang menjadi aturan dalam diskusi. Semoga bermanfaat! Silahkan mulai untuk dikerjakan.

Contoh soal uraian ulangan harian

1. Apakah yang dimaksud teks diskusi menurut Barwick

2. Mengapa diskusi dapat menambah wawasan?

3. Bagaimana cara berdiskusi!

4. Jelaskan pengertian teks diskusi?

5. Apa tujuan teks diskusi?

6. Jelaskan pengertian gagasan?

7. Jelaskan pengertian pendapat!

8. Jelaskan pengertian argumen!

9. Sebutkan jenis teks diskusi!

10. Apakah yang dimaksud dengan kesimpulan!

11. Sebutkan struktur teks diskusi?

12. Jelaskan isi pendahuluan dalam struktur teks diskusi?

13. Di mana letak isu dalam teks diskusi?

14. Jelaskan maksud bukti pendukung satu sudut pandang?

15. Mengapa dalam teks diskusi harus ada pro dan kontra?

16. Berapa jumlah orang dalam diskusi?

17. Sebutkan langkah menulis dalam diskusi?

18. Sebutkan berapa hal yang perlu diperhatikan untuk menunjang kelancaran diskusi!

19. Sebutkan unsur-unsur diskusi!

20. Apakah yang dimaksud dengan notulen!

21. Metode diskusi adalah kegiatan yang bersifat kelompok dan bertujuan untuk …

22. Diskusi membuat suasana pembelajaran akan berkembang, karena …

23. Masalah yang akan di diskusikan lebih lanjut di sebut …

24. Kepaduan yang dicapai melalui pemilihan istilah disebut …

25. Istilah yang memiliki makan kemungkinan, fenomena, dan sebagainya yang dinyatakan pada kalimat disebut …

26. Diskusi kelompok membutuhkan seorang leader yang di sebut …

27. Contoh konjungsi perlawanan menggunakan kata hubung …

28. Serangkaian pidato pendek di depan pengunjung dengan seorang pemimpin di sebut ..

29. Salah satu bentuk diskusi yang sudah direncanakan tentang suatu topik di depan para pengunjung di sebut …

30. Suatu acara di mana beberapa orang berkumpul untuk memecahkan masalah tentu dan mencari solusinya disebut …

31. Pendahuluan dalam struktur teks diskusi berisi …

32. Informasi dalam teks diskusi di bersifat …

33. Kontra artinya …

34. Pro artinya …

35. Contrasting artinya …

36. Salah satu bentuk diskusi yang sudah direncanakan tentang suatu topik di depan para pengunjung merupakan diskusi …

37. Diskusi dapat membuat pikiran menjadi jernih dan …

38. Kata hubung dan dan lagi, lagi pula, sedang, sedangkan, lalu, kemudian, merupakan contoh kata penghubung kalimat …

39. Memahami dan mengetahui isi sebuah karangan, merupakan tujuan …

40. Langkah menyusun teks diskusi yang ke empat adalah ….

41. Penanda yang digunakan untuk mencapai kekohesian teks yaitu ..

42. Berhubungan dengan evaluasi yang bersifat evaluasi disebut …

43. Sejenis kategori kata dalam tata bahasa formal bahasa Indonesia yang berdasarkan peranannya dapat dibagi menjadi preposisi (kata depan), konjungsi (kata sambung), artikula (kata sandang) interjeksi (kata seru), dan partikel yang disebut dengan …

44. Pengaturan secara rapi kenyataan dan gagasan, fakta dan ide menjadi suatu untaian yang logis sehingga mudah memahami pesan yang dihubungkan disebut …

45. Macam-macam penanda koherensi, antara lain …

46. Diskusi berasal dari kata latin, yaitu …

47. Kegiatan diskusi ditujukan untuk memperoleh …

48. Diskusi dilakukan oleh beberapa orang di sebut diskusi ….

49. Teks diskusi dapat menampilkan dan menguraikan masalah atau persoalan dari minimal dua perbedaan pandangan yang memperlihatkan antara …

50. Teks diskusi dibuat atau dibentuk oleh karena adanya suatu …

51. Bacalah teks berikut untuk mengerjakan soal nomor 41 sampai dengan 45!

Dengan hadirnya handphone, mereka akan semakin menjauh dari dunia mereka. Anak-anak akan menjadi pasif dan gampang terkena penyakit. Namun, bagian yang pro dengan pemberian handphone kepada anak-anak menganggap hal tersebut akan membantu mereka, khususnya orang tua untuk memberikan pengawasan kepada anak-anaknya. Dengan begitu, mereka bisa menghubungi anak-anaknya kapan pun dan dimana pun. Terlebih lagi, mereka juga berpendapat bahwa handphone bisa membuat anak mereka menjadi pintar karena aplikasi-aplikasi pembelajaran yang ada di dalamnya. Berdasarkan dua pendapat yang telah dijabarkan diatas, dapat disimpulkan bahwa pemberian handphone kepada anak-anak masih menimbulkan pro dan kontra di kalangan orang tua. Oleh karena itu, sebagai orang tua kita harus memilih yang terbaik bagi anak-anak kita.

Tuliskan kalimat pro dalam teks diskusi tersebut!

52. Tuliskan kalimat kontra dalam teks diskusi tersebut!

53. Tuliskan kalimat kesimpulan dalam teks tersebut!

54. Jelaskan maksud kesimpulan dalam teks tersebut!

55. Jelaskan maksud bukti pendukung dari sudut pandang.

56. Sebutkan syarat-syarat moderator yang baik.

57. Uraikan pihak-pihak yang terlibat dalam suatu diskusi!

58. Mengapa dalam memberikan tanggapan harus disertai alasan yang lagos!

59. Hal-hal apa saja yang perlu dicantumkan dalam rangkuman hasil diskusi!

60. Jelaskan mengenai permasalahan dalam teks diskusi!


Demikian soal uraian teks diskusi kelas 9 semester genap. Semoga bermanfaat. Terimakasih! 



Kunci jawaban

1. Diskusi menurut Barwick (1998:94) teks diskusi adalah sebuah teks yang membantu siswa untuk berfikir jernih dan kritis. Hal ini mendorong siswa untuk mendengarkan dan menanggapi pendapat orang lain untuk mengajukan pertanyaan yang bersangkutan dan untuk menyajikan argumen dengan cara yang jelas.

2. Karena dengan diskusi kita dapat mendapatkan informasi baru dari pihak lain.

3. Diskusi dapat dilakukan dengan beberapa cara yaitu : secara lisan dan tulisan

4. Teks diskusi merupakan teks yang memberikan dua pendapat berbeda mengenai suatu hal pro dan kontra yang mengakibatkan kedua belah pihak menjadi saling membicarakan masalah yang menjadi persoalan

5. Tujuan utama teks diskusi adalah mencari kesepakatan atau kesepahaman argumen, pendapat atau gagasan

6. Gagasan merupakan istilah yang sangat popular dalam bidang bahasa, gagasan yaitu ide yang ada sebuah teks atau forum lain

7. Pendapat yaitu perkiraan, pikiran atau tanggapan tentang suatu hal yang sedang didiskusikan

8. Argumen yaitu diskusi yang melibatkan sudut pandang yang bertentangan

9. Terdapat jenis teks diskusi, antara lain :

Seminar, sarasehan, simposium, diskusi panel, kongres, muktamar, dan lokakarya

10. Kesimpulan merupakan pernyataan yang mengandung makna dari sebuah pembicaraan. Kesimpulan dapat berupa gagasan, pendapat, dan argumen

11. Struktur teks diskusi yaitu : 

  • Pendahuluan
  • Gagasan utama
  • Bukti dan alasan pendukung mengenai sudut pandang
  • Bukti dan alasan 
  • Kesimpulan

12. Isi pendahuluan dalam teks diskusi yaitu isu, yaitu bagian yang yang berisi penjelasan dari pokok persoalan (masalah).

13. Paragraf pertama

14. Bukti pendukung satu sudut pandang maksudnya adalah argumen yang disampaikan oleh beberapa pilih yang dapat berupa argumen menentang atau mendukung.

15. Karena dalam teks diskusi membahas argumen yang mendukung dan menentang

16. Kegiatan diskusi dapat dilakukan oleh dua orang atau lebih, puluhan orang, bahkan ratusan orang. 

17. Adapun langkah-langkah dalam menulis teks diskusi yaitu :

  • Menentukan topik perdebatan atau isu 
  • Menentukan tujuan dengan cara memberi penjelasan tentang pro dan kontra
  • Mencari informasi data tentang isu
  • Mengembangkan kerangka menjadi teks diskusi

18. Beberapa hal yang menunjang kelancaran dalam berdiskusi yaitu :

  • Ketika ingin menyampaikan pendapat atau sanggahan kepada peserta lain
  • Moderator harus mampu mengendalikan jalannya diskusi
  • Ketika membuat laporan dan hasil diskusi, sebaiknya ditulis tangan
  • Adapun isi dari lampiran dan hasil diskusi adalah waktu, tempat, nama Pembina, moderator, notulis, jumlah peserta diskusi, beserta permasalahan yang didiskusikan
  • Selain itu, lampirkan pula daftar hadir dan notula sehingga laporan diskusi dapat dibuat dengan data yang faktual

19. Moderator, narasumber, notula, peserta diskusi, materi dan peralatan

20. Notulis merupakan orang yang bertugas untuk mencatat keseluruhan jalannya diskusi dari awal hingga akhir

21. Menemukan kesimpulan dari permasalahan yang dibahas

22. Konsentrasi peserta diskusi terfokus pada masalah isu

23. Isu

24. Kohesi leksikal

25. Modalitas

26. Ketua diskusi

27. Tetapi, sedangkan, namun, sebaiknya

28. Seminar

29. Diskusi panel

30. Lokakarya

31. Tugas ketua diskusi adalah membuka dan menutup diskusi, membangkitkan minat anggota untuk membangkitkan minat anggota menyampaikan gagasan, menengahi anggota yang berdebat, serta menyampaikan hasil yang disimpulkan

32. Bagian pendahuluan yang berisi isu (masalah)

33. Bahkan, karena, tetapi

34. Dampak baik dan buruk sosial media

35. Tetapi, apakah hal ini akan berdampak ketika mereka dewasa nanti.

36. Pro dan kontra adanya ojek online di masyarakat

37. Struktur bagian isu

38. Struktur bagian argumen mendukung

39. Struktur bagian argumen menentang

40. Akhir-akhir ini, dan, karena, selain itu, bahkan, akan, tetapi

41. Masalah

42. Informasi argumentatif

43. Penentang

44. Mendukung

45. Pendapat yang bertentangan

46. Panel

47. Kritis

48. Setara sejalan

49. Ringkasan

50. Menuliskan pro dan kontra

51. Mengutarakan opini dengan menggunakan bahasa yang tepat.

52. Teks diskusi

53. Dampak game online bagi para remaja di Indonesia menuai pro dan kontra

54. Sisi positif dan negatif itu pasti ada, game online memang tidak mungkin dilarang, namun dengan memilih game yang tidak tepat untuk dimainkan.

55. Pada saat ini, para kalangan remaja bahkan anak-anak di Indonesia sudah sangat mengenal yang namanya game online. Game online memang salah satu permainan yang biasa dimainkan di computer, leptop, handphone, tablet dan lain sebagainya.

Banyak sekali yang pro dan kontra atas adanya penggunaan game online. Ada sebagian yang beranggapan bahwa penggunaan game online itu baik-baik saja dan ada pula yang mengatakan bahwa game online itu membahayakan bagi anak-anak. Penggunaan game online akan bernilai positif apabila digunakan dengan keperluan dan kebutuhan yang baik misalnya sebagai sarana untuk hiburan atau justru sebaliknya yang hanya digunakan untuk bermain secara berlebih-lebihan. Semua tergantung dari mana sisi kita melihat tentang adanya penggunaan game online

56. Berikut fungsi teks diskusi yaitu :

  • Pemecahan masalah
  • Pengembangan

57. Oleh karena itu dalam teks diskusi memiliki sebuah permasalahan atau topik yang diangkat untuk dibicarakan secara kelompok diskusi. Permasalahan dalam teks diskusi merupakan hal yang mutlak yang harus dipecahkan.

58. Karena teks diskusi sebagai wadah untuk mengembangkan pribadi, harga diri, hormat kepada sesama, berani mengatakan pendapat dan mendalami pengertian suatu persoalan.

59. Selain itu, teks diskusi memiliki manfaat yang besar. Melalui diskusi antar dua dua orang atau lebih, maka akan semakin memperluas wawasan pengetahuan, banyak informasi-informasi baru yang baru akan didapatkan dari berbagai pemikiran-pemikiran orang lain. 

60. Menentukan informasi dalam teks diskusi dapat dilakukan beberapa cara, antara lain sebagai berikut :

  • Membaca secara keseluruhan isi teks diskusi
  • Memahami isi yang terkandung dalam setiap paragraf
  • Menuliskan informasi dalam setiap paragraf
  • Merangkum informasi menjadi satu bagian